Cara Daftar Kartu Pra Kerja – Pada 11 April 2020 lalu, pemerintah sudah membuka pendaftaran bagi siapa saja yang ingin mendapatkan kartu Pra Kerja. Pada Gelombang pertama, pendaftaran dibuka dari tanggal 11 April 2020 hingga 16 April 2020.
Program ini menjadi salah satu kebijakan pemerintah dalam membantu masyarakat yang terdampak wabah covid-19, misalnya para karyawan yang terkena PHK atau para sarjana yang belum sempat memperoleh pekerjaan namun sudah banyak perusahaan yang tutup sementara karena wabah corona.
Bagaimana Cara Daftar Kartu Pra Kerja ?

Denni Puspa Purbasari selaku Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program Kartu Pra Kerja menuturkan bahwa sasaran dari program ini yaitu WNI berusia di atas 18 tahun yang memang sedang tidak menempun pendidikan formal.
Bagi siapapun yang berminat daftar program kartu pra kerja, bisa langsung menuju situs resminya di www.prakerja.go.id. Untuk pendaftrannya sendiri dibuka tiap pekan, dari pukul 8 pagi hingga pukul 6 sore pada hari senin hingga kamis.
Nah, buat yang berminat dengan program ini, berikut tahap-tahap pendaftaran untuk memperoleh kartu pra kerja. Simak baik-baik ya!
Pertama, buka situs pendaftran
Tahap pertama yang harus kamu lakukan yaitu membuka situs pendaftaran kartu pra kerja di www.prakerja.go.id, masukan data diri kamu dengan benar untuk diverifikasi.
Kedua, tes pendek
Pada tahap kedua ini para calon peserta akan di tes pendek mengenai kemampuan dasar motivasi. Pastikan kamu mengerjakannya dengan benar agar bisa lolos atau maju ke tahap selanjutnya.
Ketiga, pengumuman
Pada tahap ketiga ini akan diumumkan secara serentak daftar peserta yang lolos seleksi pada tes pendek mengenai kemampuan dasar komunikasi.
Keempat, Memilih Pelatihan
Peserta yang lolos seleksi tes pendek bisa langsung menuju platform digital mitra kartu pra kerja guna memilih pelatihan yang peserta inginkan. Setidaknya terdapat 900 pelatihan yang tersebar di 8 platform.
Pada tahap pelatihan, peserta akan memperoleh anggaran pelatihan dari pemerintah sebesar Rp 1 juta. Anggaran tersebut digunakan untuk biaya pelatihan sebesar Rp200.000 untuk 5 pelatihan yang berbeda.
Kelima, Pelatihan Online
Pada tahap kelima, peserta akan memperoleh pelatihan online sesuai dengan program pelatihan yang sudah dipilih seperti pada point 4.
Keenam, Mendapatkan Sertifikat Elektronik
Pada tahap ini, peserta akan memperoleh sertifikat elektronik serta lembar survei perihal program pelatihan yang sudah dipilih sebelumnya. Pada tahap ini, peserta akan memperoleh anggaran Rp150 ribu.
Ketujuh, Menerima Insentif Pasca penuntasan
Kamu akan memperoleh insentif pascapenuntasan pelatihan sebanyak Rp600.00 per bulan selama kurun waktu 4 bulan yang akan diberikan nontunai via rekening bank ataupun dompet elektronik.
Oke jadi begituah penjelasan mengenai Cara Daftar Kartu Pra Kerja, semoga informasi ini bermanfaat.